Hi, guest ! welcome to Radio Suara Kudus. | About Us | Contact | Register | Sign In

Rabu, 18 April 2012

BUPATI PANTAU PELAKSANAAN UN

Bupati Kudus Musthofa, Selasa 17 April 2012 melakukan pemantauan pelaksanaan UN di tiga sekolah. Masing – masing yang dikunjungi adalah MA NU Banat, SMA Keluarga, SMA Masehi serta ke RS. Mardi Rahayu untuk membezok peserta UN yang terbaring sakit.
 Menurut Bupati, dari pantauannya di beberapa sekolah pelaksanaan UN berjalan dengan lancar. Harapannya, para siswa dapat mengerjakan soal dengan baik dan menuai hasil yang bailk pula.
Karena hasil dari UN merupakan prestise seorang bupati, apalagi Kudus dikenal sebagai kota pendidikan. Dia juga berharap, nantinya untuk Kudus hasil UN dapat maksimal dan bisa lebih baik dari tahun – tahun sebelumnya.
Sementara itu, dalam kunjungannya ke RS. Mardi Rahayu, Bupati juga membezok dua peserta UN yang terbaring sakit. Mereka adalah Ahmad Surya siswa SMK Raden Umar Said yang dirawat di ruang Bethani B serta Nurul Husna siswi MA Mualimat yang dirawat di ruang Behesda.
Pada pelaksanaan UN hari pertama yakni materi Bahasa Indonesia, Ahmad Surya sempat mengerjakan ujian di rumah sakit tersebut, namun untuk hari kedua, yang bersangkutan mengaku tidak sanggup dan akan mengikuti ujian susulan. Sedangkan untuk Nurul Husna, sejak awal memang akan mengikuti ujian susulan.  
Share this article now on :

Posting Komentar

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( :-p =))